-

Sunday, August 28, 2011

Libur Lebaran di Bandung Bakal Dipadati Kendaraan

Bandung - Libur lebaran 2011 di Kota Bandung diprediksi bakal disesaki kendaraan wisatawan yang menyambangi pusat-pusat keramaian. Hal tersebut disampaikan Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Sambodo Purnomo saat dihubungi wartawan, Minggu (28/8/2011).

"Volume kendaraan diperkirakaan meningkat saat liburan lebaran nanti. Biasanya kepadatan terjadi di lokasi objek wisata seperti kolam renang Karang Setra, Taman Lalu Lintas, Bonbin, dan Trans Studio," terang Sambodo.

Padatnya kendaraan memang menjadi pemandangan biasa saat libur hari besar. Sejumlah personel, kata Sambodo, bakal dikerahkan di titik-titik keramaian untuk mengantispasi dan mengurai kemacetan.

Selain tempat rekreasi keluarga, kawasan yang bakal berjubel kendaraan biasanya terjadi di pusat perbelanjaan.

"Antara lain kawasan belanja itu di Pasar Baru atau Jalan Otto Iskandardinata, Jalan Dago. Serta lokasai factory outlet di Jalan Martadinata dan Jalan Setiabudhi," singkat Sambodo.

(bbn/ern)


sumber : bandung.detik.com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

-

Post a Comment