-

Thursday, July 14, 2011

PIKFest 2011 Dipastikan Akan Semarak

BANDUNG,(PRLM),-Sebanyak dua belas negara dari dua puluh negara yang ditargetkan siap meramaikan Pangandaran International Kite Festival (PIKFest) 2011 yang akan digelar di Lapangan Ketapang Doyong, Pantai Timur Pangandaran, Kab. Ciamis 16 - 17 Juli 2011 mendatang. Selain peserta dari duabelas Negara, PIKFest untuk ke lima belas kalinya sejak Kanwil Pariwisata menjadi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, juga diikuti peserta dari sepuluh provinsi serta peserta local yang terdiri dari sejumlah komunitas pelayang.

“Event ini merupakan event tahunan yang setiap tahun digelar sebagai sarana promosi kepariwisataan di Jawa Barat umumnya dan Pantai Pangandaran Ciamis khususnya. Kita sangat berharap melalui event ini selain terjadi peningkatan angka kunjungan pariwisata mancanegara maupun lokal ke Jawa Barat umumnya dan khususnya ke Pantai Pangandaran,” ujar Kepala Bidang Kepariwisataan di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jawa Barat, Drs. Agus Saputra.

Dikatakan Agus, PIKFest 2011 untuk menarik minat peserta yang terlibat Disparbud Jabar merangkul komunitas layang-layang Kite Art Indonesia (KAI), Perkumpulan Layang-layang Ciamis (Perlaci) dan Tambatan Hati.

“Untuk peserta dari lokal maupun provinsi lain kami tidak memberi target karena dari tahun ke tahu jumlahnya lumanya banyak, tapi untuk luar negeri kami mentargetkan dua puluh negara, dan peserta yang sudah pasti serta sudah datang kini ada dua belas
negara,” terang Agus.

Dibandingkan tahun sebelumnya, peserta dari provinsi yang sebelumnya mencapai tiga puluh provinsi tahun ini hanya sepuluh provinsi. Sedangka peserta dari luar negeri tahun lalu hanya tiga negara dan tahun ini mencapai dua belas negara, yang diantaranya Cina, Jepang, Malaysia, Kamboja, Amerika Serikat, Selandia Baru, Thailand, Vietnam, Singapura, Brunei, India dan Filipina.

Meski terjadi dari dalam negeri hanya sepuluh provinsi tapi jumlah peserta ada tiga puluh empat tim (club) dan peserta luar negeri ada dua belas tim. “Karenanya kami memastikan PIKFest tahun ini akan sangat meriah,” ujar Agus.

Seperti tahun lalu, PIKFest 2011 juga akan menampilkan beberapa katagori penilaian. Tahun ini akan digelar kompetisi layang-layang dua dan tiga dimensi, kompetisi layang-layang rokaku, Kompetisi Trend, Kompetisi Tradisional dan Sport. (A-87/kur)***


sumber : www.pikiran-rakyat.com

Artikel yang Berkaitan

0 komentar:

-

Post a Comment