Bandung - Universitas Parahyangan (Unpar) menggelar talshow bertajuk 'Hepatitis A dan Pencegahannya' di Gedung Audio Visual FISIP Unpar, Jalan Ciumbuleuit, Kota Bandung, Selasa (2/11/2011). Dalam kegiatan ini Unpar mengundang salah satu dokter dari RS Borromeus yakni dr Handoko Sp.D.
Talkshow bersama Handoko ini dihadiri sekitar 60 orang yang terdiri dari mahasiswa, dosen dan tamu lainnya. Acara ini bermaksud guna mengetahui apa itu Hepatitis A dan bagaimana pencegahannya.
Gelaran kegiatan ini juga sebagai salah satu cara agar mahasiswa Unpar bisa mengenali tanda-tanda Hepatitis A. Sebab, beberapa waktu lalu wabah penyakit tersebut menyerang puluhan mahasiswa Unpar.
Handoko mengatakan Hepatitis adalah suatu penyakit inflamasi atau peradangan (pembekakan) pada hati yang diakibatkan berbagai sebab yakni infeksi virus (A,B,C,D,E), infeksi parasit, infeksi bakteri, racun, obat, dan alkohol. Hepatitis A merupakan hepatitis yang diakibatkan infeksi virus Hepatitis A.
"Cara penularan virus Hepatitis A kontak antarpersonal yang cukup dekat seperti di rumah tangga, kontak seksual, penitipan anak, dan kos. Selain itu penularan juga bisa dari makanan serta minuman terkontaminasi kotoran pada daging, sayuran mentah, juga karena tangan tak dicuci," kata Handoko yang di RS Borrumeus menangani Bagian Penyakit Dalam.
Tak hanya itu, jelas Handoko, penularan melalui paparan darah yang terinfeksi bisa terjadi. Namun dalam kasus ini terbilang jarang. "Penularan melalui hubungan seks itu bisa saja, tapi jarang terjadi," terang Handoko.
Ia menambahkan, orang yang terkena Hepatitis A jangan khawatir dan cemas terhadap penyakit ini. Alasannya, terang dia, Hepatitis A itu bukan mengganggu struktur, malainkan mengganggu fungsi.
"Ini jenis penyakit akut. Untungnya, penyakit Hepatitis A ini 90 persen bisa sembuh total," ungkap Handoko.
sumber : bandung.detik.com
Talkshow bersama Handoko ini dihadiri sekitar 60 orang yang terdiri dari mahasiswa, dosen dan tamu lainnya. Acara ini bermaksud guna mengetahui apa itu Hepatitis A dan bagaimana pencegahannya.
Gelaran kegiatan ini juga sebagai salah satu cara agar mahasiswa Unpar bisa mengenali tanda-tanda Hepatitis A. Sebab, beberapa waktu lalu wabah penyakit tersebut menyerang puluhan mahasiswa Unpar.
Handoko mengatakan Hepatitis adalah suatu penyakit inflamasi atau peradangan (pembekakan) pada hati yang diakibatkan berbagai sebab yakni infeksi virus (A,B,C,D,E), infeksi parasit, infeksi bakteri, racun, obat, dan alkohol. Hepatitis A merupakan hepatitis yang diakibatkan infeksi virus Hepatitis A.
"Cara penularan virus Hepatitis A kontak antarpersonal yang cukup dekat seperti di rumah tangga, kontak seksual, penitipan anak, dan kos. Selain itu penularan juga bisa dari makanan serta minuman terkontaminasi kotoran pada daging, sayuran mentah, juga karena tangan tak dicuci," kata Handoko yang di RS Borrumeus menangani Bagian Penyakit Dalam.
Tak hanya itu, jelas Handoko, penularan melalui paparan darah yang terinfeksi bisa terjadi. Namun dalam kasus ini terbilang jarang. "Penularan melalui hubungan seks itu bisa saja, tapi jarang terjadi," terang Handoko.
Ia menambahkan, orang yang terkena Hepatitis A jangan khawatir dan cemas terhadap penyakit ini. Alasannya, terang dia, Hepatitis A itu bukan mengganggu struktur, malainkan mengganggu fungsi.
"Ini jenis penyakit akut. Untungnya, penyakit Hepatitis A ini 90 persen bisa sembuh total," ungkap Handoko.
sumber : bandung.detik.com