Bandung - Bagi Anda facebooker yang telah menikah, diimbau bijaksana menggunakan situs jejaring sosial satu ini. Iseng-iseng berkirim wall atau komentar mesra kepada teman Anda, bisa berujung pada perceraian.
Seperti sejumlah kasus yang tercatat di Pengadilan Agama Bandung. Dalam dua tahun terakhir perceraian akibat facebook ini mulai banyak terjadi.
"Sekarang sudah mulai berkembang, banyak perkara perceraian gara-gara facebook," ujar Juru Bicara Pengadilan Agama Bandung Acep Saifuddin saat ditemui di kantornya, Selasa (3/5/2011).
Saat sidang perceraian, print out halaman facebook pun dibawa sebagai bukti. "Jadi sebagai bukti ada facebook-an, halaman facebooknya itu di print out oleh pihak yang bersangkutan pada majelis hakim sehingga diketahui main mesra-mesraan," katanya.
Ia mengatakan, dalam perkara yang pernah ia tangani, suami merasa cemburu karena isterinya bermesra-mesra menggunakan facebooknya.
"Gara-gara bahasa yang mesra yang keluar di facebook, suami merasa cemburu," katanya.
Namun dalam pengakuannya sang istri menyangkal, dan menyatakan hanya iseng semata. "Isterinya menyangkal. Dia bilang hanya iseng. Jadi janganlah kita itu iseng facebookan dengan lawan jenis menggunakan kata-kata mesra yang membuat pasangan cemburu. Itu fatal. Facebook memang memberi manfaat tapi ada juga yang negatifnya," kata Acep.
Acep mengungkapkan, semakin canggih teknologi yang berkembang juga mempengaruhi alasan perceraian. Namun ia menyebut, kebanyakan pasangan yang bercerai gara-gara facebook ini adalah pasangan muda.
"Yang mengerti internet lah," katanya.
Namun ia tak menyebut berapa banyak kasus seperti itu yang ditangani Pengadilan Agama Bandung. "Saya tidak tahu karena kan yang menangani tidak hanya saya. Tapi saya pernah beberapa kali tangani perkara seperti ini sejak 2009," akunya.
(tya/ern)
sumber : bandung.detik.com
Apa itu Progressive Web Apps?
8 years ago